Jalan Lintas Jereweh-Maluk , Kel. Belo, Kec. Jereweh, Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat 84456 | - | sman1jereweh@gmail.com

Kunjungan Kabid Pembinaan SMA Ke Smanture

Jum'at, 21 Februari 2020 20:20


Kunjungan Kabid Pembinaan SMA Ke Smanture

Pagi tadi, Jumat, 21 Februari 2020, Smanture mendapat kunjungan dari Kabid Pembinaan SMA, Bapak Muhammad Fauzan, S.Ag., M.Pd. Beliau berkunjung ke Smanture bersama kepala Cabdin Dikbud KSB (Bapak Hamdon, S.Pd., M.M.), beserta seluruh kepala sekolah SMA/SMK se-KSB atau yang mewakili. Kunjungan tersebut beragendakan silaturrahmi sekaligus jalan-jalan keliling sekolah untuk memantau kondisi sekolah. 

Hal pertama yang menjadi perhatian beliau adalah begitu luasnya SMAN 1 Jereweh. Smanture diberi masukan oleh Bapak Kabid, agar parkiran dapat dipindahkan ke halaman belakang, sehingga smanture akan tampak sangat cantik. Kemudian setelah dari parkiran, dilanjutkan dengan melihat kondisi bangunan sekolah. Ada beberapa bangunan yang retak-retak dan lantainya juga berlubang. Hal itu, dikarenakan tekstur tanah serta gempa beberapa waktu lalu.

Setelah berkeliling sekolah, Bapak Kabid dan rombongan duduk-duduk di beruga Smanture. Di sana terdapat "karya-karya" siswa, yang ditulis tidak beraturan. Oleh Beliau, disarankan agar siswa-siswi Smanture dapat menyalurkan bakat menulis mereka di tempat yang tepat. Nah, siswa-siswi Smanture, mari ramaikan mading dan web sekolah yaa. 

Kunjungan kabid pembinaan SMA cukup singkat, karena Beliau tidak hanya ke Smanture tetapi juga ke SMAN 2 Taliwang, SMAN 1 Seteluk, dan SMAN 1 Poto Tano. Semoga dengan kunjungan Beliau menjadi angin segar bagi Smanture dan sekolah-sekolah lainnya untuk menjadi lebih baik. Aamiin.

 
SMA Negeri 1 Jereweh | Artikel

Artikel Terkait

SMANTURE SIAP PPBD: TERAPKAN PROTAP COVID-19

SMANTURE SIAP PPBD: TERAPKAN PROTAP COVID-19

Smanture siap melaksanakan PPDB 2020/2021 dengan tetap memerhatikan protokol tetap (protap) pencegahan Covid-19. Sabtu lalu (6/6), dilaksanakan serah-terima fasilitas penunjang…

Tambah Komentar

Komentar

Komentar tidak ditemukan